Inspeksi Mendadak Kasubdit Bimbingan dan Monitoring Badilag Bersama Kabag Umum dan Keuangan PTA Semarang
Pada hari Jumat tanggal 05 Agustus 2022, Sutarno, S.Ip., M.M selaku Kasubdit Bimbingan dan Monitoring Ditjen Badilag Mahkamah Agung RI bersama Sutris, S.H., M.H. selaku Kepala Bagian Umum dan Keuangan PTA Semarang melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke Pengadilan Agama Banjarnegara. Sidak kali ini dimaksudkan untuk melihat secara langsung keadaan dan kondisi riil di lapangan mengenai kebersihan, ketertiban dan kinerja pelayanan publik di Pengadilan Agama Banjarnegara.
Ketika sampai di Pengadilan Agama Banjarnegara, Kasubdit Bimbingan dan Monitoring Ditjen Badilag Mahkamah Agung RI bersama Kepala Bagian Umum dan Keuangan PTA Semarang langsung memeriksa seluruh area Gedung Pengadilan Agama Banjarnegara, mulai dari halaman depan Gedung, ruang parkir, ruang sidang, ruang ptsp, ruang kepaniteraan, ruang hakim, ruang kesekretariatan dan ruangan lainnya. Mulai dari lantai 1 sampai dengan lantai 3 gedung Pengadilan Agama Banjarnegara tak luput dari perhatian tim sidak. Kebersihan dan penataan ruang menjadi fokus utama dari sidak kali ini.
Setelah selesai berkeliling melihat kondisi Gedung Pengadilan Agama Banjarnegara, tim sidak meminta untuk mengumpulkan seluruh pegawai. Setelah semua pegawai berkumpul, Sutarno, S.Ip., M.M menyampaikan hasil dari pelaksanaan sidak kali ini. Dalam kesempatan tersebut, Beliau menyampaikan mengenai kondisi kebersihan dan ketertiban di lingkungan Gedung Pengadilan Agama Banjarnegara perlu banyak dibenahi. Beliau pun mencontohkan satuan kerja lain yang pegawainya mampu berkomitmen untuk menjaga kebersihan dan kerapian gedung meski terkendala anggaran. Beliau berharap seluruh pegawai Pengadilan Agama Banjarnegara mampu bersama-sama berkolaborasi untuk menciptakan lingkungan yang bersih, rapi, dan nyaman. Lingkungan gedung Pengadilan yang bersih tentunya akan membuat para pencari keadilan yang mendapat layanan di Pengadilan Agama Banjarnegara menjadi lebih nyaman.