Category Archives: Berita Seputar Pengadilan

PA Banjarnegara Evaluasi Layanan Gugatan Mandiri Tahun 2025, Perkuat Akses Keadilan bagi Masyarakat

Banjarnegara — Selasa, 09 Desember 2025. Pengadilan Agama Banjarnegara menggelar rapat Tim Kepaniteraan pada Selasa pagi guna melakukan evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan layanan Gugatan Mandiri sepanjang Tahun 2025. Rapat yang berlangsung di Ruang Media Center PA Banjarnegara ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Banjarnegara, Supriyanto, S.Ag., M.S.I.,… Read More »

Menuju Aparatur Berintegritas: PPPK PA Banjarnegara Ikuti Orientasi Daring

Banjarnegara — Jumat, 05 Desember 2025. pegawai Pengadilan Agama Banjarnegara mengikuti kegiatan overview orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan nasional untuk membekali PPPK dengan pemahaman menyeluruh mengenai peran, tugas, serta tanggung jawab sebagai aparatur peradilan. Orientasi PPPK ini diselenggarakan sebagai… Read More »

PA Banjarnegara Ikuti Sosialisasi IKU dan Renstra Terbaru pada Aplikasi e-Kinerja

Banjarnegara — Jumat, 5 Desember 2025. Bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Banjarnegara, Wakil Ketua Pengadilan Agama Banjarnegara bersama Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Organisasi Tata Laksana, serta Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Teknologi Informasi mengikuti kegiatan Sosialisasi Indikator Kinerja Utama (IKU) dan Rencana Strategis (Renstra) terbaru yang terintegrasi dalam aplikasi e-Kinerja. Kegiatan ini… Read More »

Kesepakatan Damai di Ruang Sidang: Aanmaning Perkara 4/Pdt.Eks.HT/2025/PA.Ba Berakhir Tanpa Eksekusi Paksa

Banjarnegara, 04 Desember 2025 — Pengadilan Agama Banjarnegara kembali mencatat keberhasilan dalam penyelesaian perkara eksekusi melalui pendekatan persuasif. Bertempat di ruang sidang utama, Ketua Pengadilan Agama Banjarnegara, Dr. Azmir, S.H., M.H., memimpin jalannya sidang aanmaning untuk perkara Nomor 4/Pdt.Eks.HT/2025/PA.Ba. Sidang berlangsung dalam keadaan kondusif dan dihadiri oleh Pemohon Eksekusi, Termohon Eksekusi, beserta kuasa hukum masing-masing… Read More »

Tuntas! Pengadilan Agama Banjarnegara Rampungkan Serah Terima Hasil Lelang BMN

Banjarnegara — Kamis, 04 Desember 2025. Pengadilan Agama Banjarnegara melaksanakan serah terima barang hasil lelang Barang Milik Negara (BMN) kepada pemenang lelang, sebagai tindak lanjut dari proses lelang BMN yang sebelumnya telah dilaksanakan melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Purwokerto. Kegiatan ini menjadi tahap akhir yang menandai tuntasnya rangkaian pengelolaan dan pemindahtanganan aset… Read More »

Menuju Layanan Hukum Bersih dan Transparan, PA Banjarnegara Audiensi dengan IKADIN

Banjarnegara — Kamis, 04 Desember 2025. Sekitar pukul 14.00 WIB, Pengadilan Agama Banjarnegara menggelar audiensi bersama Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Advokat Indonesia (DPC IKADIN) yang bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Banjarnegara. Audiensi ini menjadi forum silaturahmi sekaligus diskusi strategis antara lembaga peradilan dan organisasi advokat dalam rangka menjaga marwah serta integritas proses layanan… Read More »

PA Banjarnegara Lakukan Koordinasi dengan PKSS untuk Penguatan Sistem Tenaga Outsourcing

Banjarnegara — 01 Desember 2025. Pengadilan Agama Banjarnegara melaksanakan koordinasi resmi dengan PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS) sebagai langkah strategis dalam penataan dan penguatan manajemen tenaga outsourcing di lingkungan satuan kerja. Upaya ini menjadi bagian dari komitmen lembaga untuk meningkatkan kualitas layanan publik melalui dukungan sumber daya manusia yang lebih profesional dan berstandar tinggi.… Read More »

PA Banjarnegara Gelar Upacara Bendera Peringati HUT KORPRI Tahun 2025

Banjarnegara — 01 Desember 2025. Pengadilan Agama Banjarnegara melaksanakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tahun 2025. Upacara berlangsung di halaman kantor PA Banjarnegara dan dimulai pukul 08.00 WIB, diikuti oleh seluruh unsur pimpinan, hakim, pejabat struktural dan fungsional, serta seluruh pegawai. Pelaksanaan upacara ini menjadi momen penting… Read More »

Penguatan Karakter Aparatur: PA Banjarnegara Gelar Pembinaan ESQ Bersama Wakil Ketua PTA Semarang

Banjarnegara — Jumat, 28 November 2025. Bertempat di Aula Pengadilan Agama Banjarnegara, seluruh aparatur mengikuti kegiatan Pembinaan ESQ (Emotional Spiritual Quotient) yang disampaikan langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang, Dr. Mohamad Jumhari, S.H., M.H. Acara ini menjadi salah satu rangkaian pembinaan moral, mental, dan karakter aparatur peradilan dalam rangka memperkuat integritas dan kualitas… Read More »

GILAR-GILAR Hadir! PA Banjarnegara Mantapkan Layanan Modern lewat Launching Aplikasi dan Sosialisasi EAC

Banjarnegara — Jumat, 28 November 2025. Pengadilan Agama Banjarnegara menyelenggarakan kegiatan Launching Aplikasi dalam GILAR-GILAR (Galeri Inovasi Layanan Peradilan) sekaligus Sosialisasi Elektronik Akta Cerai (EAC) yang bertempat di Aula Pengadilan Agama Banjarnegara. Acara berlangsung meriah dan khidmat dengan dihadiri oleh Wakil Ketua PTA Semarang, perwakilan KUA se-Kabupaten Banjarnegara, advokat wilayah Banjarnegara, serta seluruh aparatur Pengadilan… Read More »