Written by Super User on . Hits: 210

Survey Kepuasan Masyarakat dan Persepsi Korupsi di Pengadilan Agama Banjarnegara


IMG 20220728 092141 1 Copy

Untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, Pengadilan Agama Banjarnegara menyelenggarakan pengukuran terhadap penyelenggaraan pelayanan dengan melibatkan partisipasi pengguna layanan melalui Survei Kepuasan Masyarakat dan Persepsi Anti Korupsi. Survei kepuasan masyarakat merupakan kegiatan pengukuran secara komprehensif tentang tingkat kepuasan masyarakat terhadap kualitas layanan yang diberikan oleh Pengadilan Agama Banjarnegara selaku penyelenggara layanan publik. Sedangkan survei persepsi korupsi lebih menitikberatkan pada pelayanan yang bersih, akuntabel dan transparan. Hasil survei nantinya akan dijadikan sebagai bahan evaluasi kinerja dan acuan untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pelayanan publik di lingkungan Pengadilan Agama Banjarnegara.

Pelaksanaan survei dilakukan secara berkala, yakni 2 kali dalam setahun atau setiap enam bulan dengan jadwal disusun oleh Tim Survei Kepuasan Masyarakat Pengadilan Agama Banjarnegara. Survei dilakukan dengan cara memberikan kuisioner kepada masyarakat berperkara yang menerima layanan di ruang PTSP Pengadilan Agama Banjarnegara sebagai responden survei. Pada kesempatan survei periode ini, petugas survei adalah mahasiswa IAIN Salatiga yang sedang melaksanakan magang di Pengadilan Agama Banjarnegara. Dengan dilaksanakannya survei oleh mahasiswa diharapkan dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa juga dalam menghadapi masyarakat umum.

Sampai dengan hari ini (03/08/2022) jumlah responden yang telah disurvei sebanyak 159 responden dari target 313 responden yang diharapkan. Nilai yang diperoleh sementara ini yaitu nilai Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) sebesar 90,13 dan masuk dalam kategori “Sangat Baik”, sedangkan untuk nilai Indeks Persepsi Korupsi (IPK) sebesar 98,32 yang masuk pada kategori “Bebas dari Korupsi”. Diharapkan nilai ini dapat bertahan dan bahkan bertambah sampai dengan nanti survei selesai dilaksanakan.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Banjarnegara

Jl. Letjend Suprapto

Telp: 0286-592810

Fax: 0286-591593

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Facebook : facebook.com/pabanjarnegara

Instagram : instagram.com/pa_banjarnegara

Twitter : twitter.com/PA_Banjarnegara

 

Pengadilan Agama Banjarnegara (c) 2020