Written by Super User on . Hits: 226

Penyerahan SK PPNPN dan Penandatangan Perjanjian Kinerja PPNPN 2022

hon 1

Jumat (28/01/2022) di Ruang Media Center Pengadilan Agama Banjarnegara, dilaksanakan pembinaan kepada seluruh Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) oleh Panitera dan Sekretaris Pengadilan Agama Banjarnegara. Pada kesempatan tersebut dilaksanakan juga penyerahan Surat Keputusan Pengangkatan PPNPN beserta penandatanganan perjanjian kinerja tahun 2022.

Sudiman, S.H., Sekretaris Pengadilan Agama Banjarnegara, dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh PPNPN untuk meningkatkan kinerjanya selama tahun 2022 ini. Untuk tahun ini, ada perubahan job desk pada beberapa pegawai untuk penyegaran dan menyesuaikan kebutuhan organisasi. Kepada yang mengalami perubahan job desk agar dapat segera menyesuaikan diri dan jangan sungkan untuk bertanya kepada pegawai yang sebelumnya melaksanakan tugas itu.

Beliau juga menyampaikan selamat datang kepada Rony Romansyah yang per 1 Februari 2022 akan membantu tugas keamanan mendampingi satpam yang sebelumnya sudah ada. Peran satpam sebagai penjaga keamanan sangatlah penting sehingga tidak cukup untuk hanya dijaga oleh 1 personel saja. Kepada pegawai baru tersebut diminta untuk dapat aktif mulai hari Senin (31/01/2022) dan selanjutnya berkoordinasi dengan Bagian Umum dalam hal pelaksanaan tugas.

hon 2

Penyerahan SK dilaksanakan secara simbolis kepada Topo Adi sebagai perwakilan PPNPN oleh Sekretaris Pengadilan Agama Banjarnegara. SK kepada PPNPN baru atas Rony Romansyah diserahkan oleh Panitera Pengadilan Agama Banjarnegara.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Banjarnegara

Jl. Letjend Suprapto

Telp: 0286-592810

Fax: 0286-591593

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Facebook : facebook.com/pabanjarnegara

Instagram : instagram.com/pa_banjarnegara

Twitter : twitter.com/PA_Banjarnegara

 

Pengadilan Agama Banjarnegara (c) 2020